PDBI CUP 2018 KAB.PURWAKARTA MENGADAKAN LOMBA & UNJUK GELAR DRUM BAND SE KABUPATEN

Pendidikan Purwakarta

        

Purwakarta ZuritNews.Com – Program Tahunan  PDBI Kabupaten Purwakarta Mengadakan ” Lomba & Unjuk  Gelar Drum Band ” semua tingkatan SD,MI/ SMP,MTS/SMA, SMK,MA  sederajat se Kabupaten Purwkarta dilaksanakan di Halaman Lapang Purnawarman dengan jumlah peserta 37 dari berbagai tingkatan. Minggu 28/10.
Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) CUP 2018 memperebutkan Piala Bergilir dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda. Mengisi hari sumpah pemuda 2018, PDBI bekerjasama dengan pemerintah daerah dan juga pihak sekolah, mengadakan lomba unjuk gelar drum band 2018. Untuk kedepanya akan kami laksanakan acara serupa dan lebih besar lagi.
Keterangan  dari pemerintah daerah H wibie untuk tahun depan akan mengadakan acara Gelar Unjuk Drum Band 5 Wilayah  dan purwakarta tetap menjadi Tuan Rumah. Purwakarta,  Subang, Karawang, Sumedang. Kuningan.
Ketua Pelaksana dilapangan mengatakan Efi Taufik Pengurus PDBI Bidang Kemitraan Hubungan Antar Lembaga, hal ini disambut baik dan mendapat afresiasi dari pihak pemerintah, dinas,kreatifitas ini supaya tetap dipertahankan dan di laksanakan tiap tahun.
Datang dari Wasekjen PDBI Kabupaten Kuningan yang datang langsung ke PDBI Purwakarta menyatakan Afresiasi sekali dan mensupot untuk 2019 nanti,PDBI Purwakarta harus menjadi Tuan Rumah dalam kegiatan menyambut hari sumpah pemuda  Tahun 2019 nanti. Ucapnya.
Katagori yang lombakan dan di nilai oleh juri dari 3 Kabupaten, Purwakarta, Karawang, Subang, juga datang langsung dari PDBI Jabar 2 Orang. 5 penilaian. Kekompakan, Kerapihan,Seragam, Gerakan tarian. SMK Purnawarman juara bertahan ikut dalam unjuk gelar drum band  CUP PDBI kabupten Purwakarta. Pungkas Evi Taufik.(DH)