Purwakarta,Zuritnews – Kali ini Warseno SE Wakil Ketua DPRD Purwakarta melaksanakan Reses di Satu titik lapangan terbuka dihadiri oleh perwakilan dari 9 Kelurahan dan 1 Desa, Puluhan Masyarakat terlihat memadati lapangan Polly Ball Komplek KPKN Pasar Senen Purwakarta
Warseno didampingi oleh 3 Orang Staf Seketariat dalam menjalankan tupoksi sebagai anggota DPRD, dihadiri oleh Ketua DPC PDI P H . Sutisna, Sekjen PDIP H Entis, Pengurus DPC PDI P Mamat Bazri , Ketua PAC Iwan, pengurus PAC, Pengurus Ranting , Kader & Simpatisan PDI P. Rabu 19/2.
3 Raperda agenda yang dibahas dalam reses kali ini, selain menjaring aspirasi yang disampaikan melalui mekanisme tanya jawab antara Dewan dan Masyarakat.
” Raperda Bank Perkreditan Rakyat dan Perusahaan umum Daerah, Raperda Desa, Raperda Kearsipan ”
Komunikasi dan usulan terlontar dari beberapa warga, diantaranya dari saudara Maman Ocing mengharapkan adanya perhatian terhadap yayasan pelajar yang berada Rusunawa Kelurahan Ciseureuh terkait bantuan untuk pembenahan tempat agar lebih tertata, Ada juga Usulan dari warga Perum Panorama sering terjadinya banjir, apabila hujan besar ” meminta solusi untuk penanganannya ” .
Aspirasi / usulan masyarakat sementara ditampung dicatat dan akan dicarikan solusi terbaik, untuk dijadikan bahan pembahasan nanti di Dewan sesuai dengan bidangnya. Tegas Warseno.(DH)