Pemdes Cibogo Gelar Penyuntikan Vaksin Covid-19 Kepada 1300 Warga

Desa Kesehatan Subang

Subang,zuritnews – Jajaran Pemdes Cibogo kerja bareng para tenaga medis UPTD Puskesmas Cibogo untuk merealisasikan penyuntikan vaksin kepada 1300 Warga dosis 1 dan dosis 2 di aula Kantor Desa Cibogo Kamis (25/11/2021).

Kegiatan menggunakan prokes 3M covid 19.serta di hadiri Kepala Desa Cibogo Kecamatan Cibogo Ahmad Mahbubi dan jajarannya yakni BPD, LPMD, Rt/ Rw Bhabinkamtibmas Polri dan Babinsa TNI AD.

Kepala Desa Cibogo Kecamatan Cibogo Ahmad Mahbubi melalui Gugun Faisal menyebut, vaksinasi yang diberikan kepada warga dosis pertama, vaksin pfizer itu 300 dosis sementara sinovac vaksin ke dua sebanyak 1000 dosis jadi total secara keseluruhan 1300 dosis dan bisa di lakukan disini, serta di berikan untuk lansia atau umum,” ujarnya.

Baca Juga :  RSUD Bayu Asih Berikan Perawatan ICU Khusus Anak /PICU, Bagi Dian.

Selanjutnya yang kita prioritaskan adalah lansia, ibu hamil, dan juga umum hal ini adalah untuk mencapai target menuju level 1, diperkirakan untuk mencapai target sekitar 30 atau 20% lagi kita mencapai target 100%, dengan adanya gebyar vaksinasi kita bisa menyererap banyak warga untuk berpartisipasi dan bersedia di vaksin.

Masih banyak program untuk lansia itu di lakukan secara jemput bola dari lingkungan ke lingkungan kemudian ada vaksinasi untuk anak- anak sekolah itu di lakukan di sekolahnya masing – masing sementara untuk vaksinasi di bawah usia 12 itu belum ada sentuhan, di harapkan kepada semua masyarakat ketika ada kegiatan vaksin ini, kita dorong semaksimal mungkin agar mereka mau datang ketempat kegiatan vaksin karena hal ini sangat penting sekali dan terutama untuk para generasi milenial mereka harus lebih peduli terhadap kegiatan vaksin ini, kami dari pemerintahan desa sangat mendukung dengan adanya kegiatan ini kita kejar target 100% , imbuhnya.

Baca Juga :  Pemdes Cibogo MoU Dengan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Subang

Salah seorang warga, Cipaku Rt.12/03 Desa Cibogo Carma (85 tahun) mengatakan, saya mengikuti vaksinasi dosis kedua di Kantor Desa Cibogo alhamdulilah tidak ada keluhan dari jeda waktu yang di tentukan ,” ucapnya.

Saya terima kasih kepada Pemerintah yang telah memberikan vaksinasi sehingga badan saya jadi sehat,” pungkas Carma.(Sun)